Tips Atasi Play Store yang Tidak Bisa Dibuka

Minggu, 16 Oktober 2016


Untuk menanggulanginya gampang banget, kamu cuma harus menyesuaikan waktu yang terpampang di gadget dan Play Store kamu.

Bersihkan Cache dan Data Play Store
Sebenarnya di beberapa kasus, Play Store dibuka dengan cara membersihkan cache dan data yang tersisa padanya. Cara ini disinyalir menyebabkan Google Play Store kembali ke settingan awal atau settingan pabrik. Untuk catatan, semua data dan akunnya juga terhapus, termasuk pengaturan akunnya juga terhapus. Walaupun sudah terhapus, kamu pasti bisa masuk lagi ke Play Store lagi kok.

Install Google Play Store Terbaru
Cara berikutnya yang bisa kamu coba adalah dengan mengintsall Play Store versi terbaru. Ingat yah, versi terbaru! Kenapa harus yang terbaru? Karena versi terbaru Play Store ini sudah pasti sangat stabil dan jauh dari lag dan bug pada versi sebelumnya.

Reset Akun Google
Jika cara-cara di atas belum bisa mengembalikan Play Store seperti pada sedia kala, sepertinya kamu harus sign out akun Google kamu dari gadget kamu. Kalo udah sign out langsung sign in lagi. Kenapa harus melakukan ini? Karena dengan melakukan ini pihak Google akan melakukan setting ulang akun Google kamu pada semua gadget.

Factory Reset
Empat cara di atas sudah dinilai paling ampuh untuk mengatasi Play Store yang ga bisa dibuka, namun jika ga bisa dibuka, factory reset adalah jawaban dari segalanya. Factory reset akan mengahapus semua aplikasi yang kamu install, data akun, dan pengaturanmu. Pokoknya bener-bener seperti saat awal kamu beli deh.

Itulah sekiranya cara-cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi Play Store yang ga bisa dibuka. Semoga artikel ini membantu kamu yah.